
![]() |
Seleksi Beasiswa Mandek, PRESMA UINAM Jangan Permainkan Harapan Mahasiswa! |
NARASIRAKYAT, Makassar, 12 Juli 2025 — Ketidakjelasan tahapan seleksi beasiswa Pemprov Sulsel menuai kritik tajam dari Presiden Mahasiswa UIN Alauddin Makassar, Muh. Zulhamdi Suhafid. Ia menilai lambannya proses seleksi menunjukkan ketidaksiapan dan minimnya keseriusan pemerintah dalam menjalankan komitmen membantu mahasiswa kurang mampu.
“Ini bukan hanya urusan administrasi, ini menyangkut masa depan dan harapan ribuan mahasiswa,” tegas Zulhamdi. Ia juga menyoroti kurangnya transparansi dan koordinasi, serta mendesak agar Pergub Nomor 24 Tahun 2024 tentang Beasiswa dijalankan dengan penuh tanggung jawab.
Zulhamdi memperingatkan, jika situasi ini terus berlarut, maka akan mencoreng citra Pemprov Sulsel sebagai pemerintah yang peduli pada akses pendidikan. Harapan besar mahasiswa jangan dijadikan komoditas politik atau pencitraan semata.
“Kalau niat bantu, buktikan dengan kerja nyata. Jangan biarkan mahasiswa terus menggantung harapan tanpa kepastian.”